Penulis | : | |
Penulis 2 | : | |
Penerbit | : | Katalis Media |
Kategori | : | Pemerlengkapan Pelayanan |
ISBN-10 | : | 602-53628-8-2 |
ISBN-13 | : | 978-602-53628-8-0 |
Terbit | : | Maret 2021 |
Halaman | : | 184 hlm. |
Dimensi | : | 15 x 22 cm |
Harga Normal | : | Rp 60.000, 00 |
Anggota Katalis | : | Rp 42.000, 00 |
Salah satu tanggung jawab terbesar yang dimiliki semua orang tua Kristen adalah menjadi pembuat murid di dalam keluarga mereka.
Memuridkan keluarga dapat terasa sebagai tugas yang menakutkan, tetapi hal itu tak perlu dipandang berlebihan atau dibuat rumit. Dengan rencana sederhana yang tepat, pemuridan akan menjadi hal yang dapat dilakukan semua orang tua.
Pendeta Matt Chandler dan Pendeta Adam Griffin sudah menganggap sebagai kewajiban mereka untuk membantu Anda mengembangkan irama pemuridan yang berpusatkan Injil dan dapat diteruskan dengan berfokus pada tiga hal penting ini: waktu sehari-hari, momen-momen berharga dan memori-memori bersejarah. Dilengkapi dengan saran-saran, contoh rencana-rencana dan ayat-ayat Alkitab, buku ini dimulai dengan memikirkan tujuan—untuk memperlengkapi Anda dalam membuat rencana yang khas bagi keluarga Anda ketika Anda membesarkan anak-anak dalam kasih dan takut akan Tuhan.
Kata Pengantar oleh Jen Wilkin
Ucapan Terima Kasih
Pendahuluan
1. Keluarga yang Memuridkan
2. Fondasi Dasar
3. Keteladanan
4. Waktu
5. Momen-momen
6. Memori-memori Bersejarah
Kesimpulan: Nasihat Penutup
Lampiran:
Sepatah Kata untuk Para Pemimpin Gereja dan Sekolah
Catatan-catatan
Matt Chandler (BA, Universitas Hardin-Simmons) melayani sebagai pendeta utama Gereja The Village di Dallas, Texas, dan Presiden The Acts 29 Network. la tinggal di Texas bersama istrinya, Lauren, dan ketiga anak mereka.
Adam Griffin (D.Ed.Min. Seminari Teologi Baptis Selatan) adalah pendeta utama Gereja Komunitas Eastside di Dallas Timur, Texas. Ia sebelumnya melayani sebagai penatua dan pendeta bidang formasi spiritual di Gereja The Village. Adam tinggal di Texas bersama istrinya, Chelsea, dan ketiga anak laki-laki mereka.
“Mendalam secara teologis, tepercaya secara praktis, dan betul-betul realistis – buku inilah yang saya harapkan ada di rak buku semua orang tua.”
LAURA WIFLER
Rekan Pendiri Risen Motherhood; Rekan Penulis Risen Motherhood: Gospel Hope for Everyday Moments
“Saya belum pernah membaca buku mengenai topik ini yang berisi begitu banyak saran praktis untuk memberi pengaruh kristiani kepada anak-anak sejak mereka lahir sampai akhir hayat mereka.”
DONALD S. WHITNEY
Dosen Pengampu Spiritualitas Alkitabiah dan Dekan Pembantu di Seminari Teologi Baptis Selatan; Penulis buku Family Worship